Cara Memblokir Situs Web Pada Browser Di Komputer

Pada tulisan hari ini mimin mau sharing lagi pengalaman pengalaman menarik mengenai seputar permasalahan yang ada dalam dunia teknologi kali ini mimin mau sharing bagaimana caranya memblokir sebuah situs web pada browser di computer anda semua. Seperti yang suddah anda ketahui di dunia internet terdapat berjuta juta situs website yang secara bebas bisa diakses oleh siapa saja, dari jutaan website tersebut tentu saja tidak semuanya memiliki unsur positif atau berisi konten yang baik dan berguna tetapi ada saja beberapa situs yang mengandung unsur negative yang tidak layak di kunjungi dan dilihat terutama oleh anak anak yang masih berada dibawah umur yang dimana hal itu bias berdampak buruk dan merusak bagi kehidupanya.

Agar hal itu tidak terjadi pada anak anak anda maka diperlukan tindakan perlindungan, salah satu cara terbaik untuk itu melindungi anak anak dari konten negative adalah dengan memblokir situs situs tersebut, ada beberapa cara untuk melakukan hal itu langsung saja biar tidak penasaran mimin bagi caranya pada anda semua :

Memblokir Situs Web Pada Browser Mozila Firefox
  • Pada tampilan browser mozila anda bisa buka disini dan pilih Add Firefox, otomatis akan langsung terinstall pada mozila firedfox.
  • Selanjutnya adalah mensetting atau menambahkan situs yang akan di blokir, caranya buka Open Menu yang berada di sebelah pojok kanan atas tampilan mozila > Add Ons > Extensions > Option > Tulis situs pada kotak Add domains manually to block lsit misalnya “www.google.co.id”> Pilih tambah.
  • Selesai, untuk mengetesnya anda bisa coba ketik situs yang sudah di blok tadi.
Memblokir Situs Web Pada Browser Google Chrome
  • Pada tampilan browser google chrome anda bisa buka disini dan pilih tambahkan, otomatis akan langsung terinstall pada google chrome.
  • Untuk mensetting dan menambahkan situs yang akan diblokir, pilih Block Site yang berada pada pojok kanan atas > Opsi > Tulis situs pada kotak Add domains manually to block lsit misalnya “www.google.co.id”> Pilih tambah.
  • Selesai, untuk mengetesnya anda bisa coba ketik situs yang sudah di blok tadi.
Memblokir Situs Web Pada Internet Explorer 

  • Buka Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center > Internet Option > Tab Privacy > Pilih Site > Ketik situs yang akan di block > Pilih Block maka akan langsung masuk ke Managed Website > OK.
  • Masih pada Internet Option > Content > Content Advisor > Enable > Setting > Maukan Password > Apply > OK.
  • Selesai, ketika anda mengakses situs website yang diblokir maka anda harus memasukan password terlebih dahulu.
Selain ketiga cara diatas ada sebuah cara lain yaitu dengan cara melakukan settingan pada router atau modem biasanya terdapat pada opsi filtering URL, jika anda mempunyai cara lain anda bisa membagikanya di kolom komentar di bawah ini.

Tks.

No comments

Powered by Blogger.