Menjalankan Aplikasi Sebagai Administrator Pada Standard User Tanpa Menggunakan Password

Sebagian besar di beberapa kantor memiliki komputer yang didalamnya terdapat 2 buah akun user yaitu pertama user Administrator yang dipakai oleh bagian IT untuk memaintenance dan yang kedua user Standard yang digunakan oleh karyawan Staff biasa selain IT untuk digunakan membantu pekerjaan yang perlu menggunakan komputer seperti pemakaian aplikasi.

Umumnya pemakaian aplikasi komputer tidak membutuhkan hak akses administrator yang mengharuskan memasukan password ketika ingin membukanya tapi tidak semuanya, ada juga aplikasi yang membutuhkan akses administrator tersebut seperti salah satunya yang saya ketahui adalah aplikasi perpajakan.

Dari kasus diatas saya mempunyai sebuah solusi yaitu dengan cara mengijinkan akses administrator hanya kepada salah satu atau beberapa aplikasi yang di tentukan, cara ini bukanlah tentang meretas komputer oleh user tetapi kita sebagai administrator memberikan ijin kepada user untuk menjalankan aplikasi tertentu yang membutuhkan akses administrator dengan menggunakan perintah save credential.

Save credential sangat berguna ketika dalam suatu kondisi tertentu dan tidak akan menjadi masalah apabila di berikan kepada user yang tidak terlalu paham mengenai pengaturan komputer namun bisa berbahaya apabila di berikan kepada user yang pintar soal seluk beluk komputer karena bisa mengakibatkan kebocoran password.

Supaya kamu mengerti dengan jelas mari kita bahas seperti apa dan bagaimana cara menjalankanya.

Mengaktifkan Akun Administrator.

Secara default akun administrator di disable pada windows, jadi kamu harus mengaktifkanya terlebih dahulu dengan mengetikan perintah pada cmd dalam mode run adminstrator.


Kemudian pasangkan password pada control panel - control account - manage another account - administrator - create password. Point pentingnya pada tahap ini adalah akun administrator harus aktif dan mempunyai password.

Membuat Shortcut Run As, Savecred

Pada tampilan dekstop klik kanan pada bilah kosong - new - shorcut. Tambahkan isi shortcutnya seperti ini.

runas /user:ComputerName\Administrator /savecred “C:\Path\To\Program.exe“

Ganti ComputerName dengan nama komputer kamu dan C:\Path\To\Program dengan full path dari program yang ingin dijalankan.

Ketika kamu membuka shortcut yang telah di buat maka sebelumnya akan di tanyai dulu password administratornya, namun hal itu hanya di tanyakan sekali saja dan langsung tersimpan, sehingga pada kesempatan kedua membuka shortcut tersebut akan langsung terbuka tanpa harus memasukan password administrator.

Selesai. 




No comments

Powered by Blogger.