Belajar Route dan View Pada Laravel

Route dan view adalah sesuatu yang paling dasar yang harus kita pahami di dalam menggunakan laravel sebelum kita melanjutkan tutorial laravel ke tahap selanjutnya.

Route jika kita artikan ke dalam bahasa indonesia, maka artinya adalah rute atau jalur. jadi bisa kita ambil kesimpulan bahwa route pada laravel adalah bagian yang mengatur rute pada project aplikasi yang kita bangun dengan laravel. contoh kecilnya kita bisa mengatur rute url pada aplikasi yang kita buat dengan laravel. misalnya kita membuat route "blog". maka kita bisa memerintahkan untuk membuka view, menjalankan controller dan lain-lain pada saat route blog diakses.

View bertugas untuk menangani atau mengurus bagaian tampilan. Jadi segala sesuatu yang akan tampil pada user interface, akan kita buat pada view. misalnya menampilkan data dan lain-lain.

Setelah membaca sedikit penjelasan di bagian atas tadi, kita akan langsung masuk ke contoh

Tampilan awal project laravel ini berada pada view yang bernama welcome.blade.php. letaknya ada di dalam folder resources.

view welcome.blade.php tersebut diperintahkan secara default untuk tampil pada route web.php yang terletak routes.

Coba buka file web.php dalam folder routes, seperti gambar berikut.

sistak tersebut tujuanya adalah pada saat direktori awal (/) project dijalankan, maka akan menampilkan atau me-return view welcome (welcome.blade.php)

Kita tidak perlu menuliskan ekstensi .blade.php kita cukup menuliskan nama view nya saja. sperti pada contoh di atas, cukup menuliskan "welcome" untuk menampilkan view welcome.blade.php

dan isi dari view welcome.blade.php adalah tampilan awal yang kita lihat pada gambar pertama di atas.

Teman-teman jangan menghiraukan dulu ekstensi .blade.php nya. ini adalah sistem templating dari laravel. dan kita akan mempelajari nya pada tutorial selanjutnya, agar materi belajar laravel kita lebih terstruktur dan terarah. jadi teman-teman yang baru belajar tidak kebingungan dengan banyak nya istilah-istilah baru yang dijumpai.

No comments

Powered by Blogger.